Dosen FKIP Unmas Denpasar Menjadi Narasumber IHT Literasi dan Numerasi di SMP Negeri 2 Kediri

Dosen Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Universitas Mahasaraswati (Unmas) Denpasar diundang menjadi narasumber "In House Training (IHT) Penyusunan Asesmen Pembelajaran Berbasis Literasi dan Numerasi" di SMP Negeri 2 Kediri, Kabupaten Tabanan. Kegiatan yang berlangsung pada Sabtu, 19 Oktober 2024, pukul 07.30 - 14.30 WITA di ruang guru SMP Negeri 2 Kediri, menghadirkan I Made Surya Hermawan, S.Pd., M.Pd., dosen FKIP Unmas Denpasar, sebagai narasumber. IHT ini bertujuan untuk meningkatkan kemampuan para guru dalam menyusun asesmen pembelajaran yang berbasis literasi dan numerasi, sehingga dapat meningkatkan kualitas pembelajaran di sekolah.

Dekan FKIP Unmas Denpasar, Prof. Dr. Drs. I Nyoman Suparsa, M.S., menyatakan bahwa kegiatan IHT ini merupakan salah satu bentuk kontribusi FKIP Unmas Denpasar dalam meningkatkan kualitas pendidikan di sekolah mitra kerja sama. "Kami berharap agar kegiatan IHT ini dapat bermanfaat bagi para guru di SMP Negeri 2 Kediri dan dapat meningkatkan kualitas pembelajaran di sekolah," ujar Dekan FKIP Unmas Denpasar. FKIP Unmas Denpasar berkomitmen untuk terus mendukung pengembangan pendidikan di Bali pada khususnya dan Indonesia pada umumnya melalui berbagai kegiatan, seperti pelatihan, workshop, dan seminar.

                                                                                                                                

(Admin FKIP Unmas Denpasar)

Keluargas